Harapan Baru Untuk Para Pemuda Program Kerja Magang di Kota Sakura Jepang

Posted by : Admin Agustus 7, 2024

Tangerang Kota Sinarberita.id – Beberapa pemuda program kerja magang Bersiap siap menuju bandara Soekarno hatta, dengan semangat pagi di awali dengan doa Bersama, menuju lokasi terminal 2f Bandara Soekarno Hatta penerbangan Jepang via Singapore pada Rabu 07/08/2024. Pukul 07.00 WIB.

Dilokasi bandara para pembimbing memotipasi mulai kedisiplinan harus benar benar di terapkan oleh kalian, karena itu modal awal yang sangat penting, selesaikan tugas pekerjaan sesuai kontrak yang kalian tanda tangani, jangan terjadi indisipliner dapat merugikan semua pihak khususnya pengurus kalian akan mendapatkan sangsi ataupun denda oleh Tindakan indisiplin kalian. (Tegas salah satu pengurus). Lanjut menuju lokasi sarapan pagi disalah satu kios makanan yang ada di dalam area bandara.

Disela sela persiapan para pemuda yang akan menuju lokasi chekin tiket, Nauli Fajarillah Siregar selaku direktur PT. Danayasa Atma Dipa mengucapkan rasa Syukur kepada Tuhan, untuk yang kesekian kalinya memberangkatkan para lulusan program kerja magang. Yang hari ini bidang Konstruksi di jepang melalui Danayasa ada 3 peserta dari total 7 pemuda yang akan berangkat ke Jepang tepatnya wilayah Chiba.”Ujar Nauli kepada wartawan.

Semoga ini akan terus berkembang dan mampu menjembatani anak anak muda mudi indonesia pada umumnya, yan tdak hanya ingin bekerja di jepang namun juga bertekat mengangakat dan membantu ekonomi keluarga, dengan menjadikan jepang sebagai batu loncatan untuk meraih kesuksesan masa depan mereka jauh lebih baik, dalam kurun waktu kontrak 3 tahun minimal, namun jika ada adik adik kita ini ingin terus mengembangkan potensi nya lebih lanjut, tentu mereka juga punya kesempatan untuk itu. Diharapkan minimal kontrak ini dapat diselesaikan secara baik dan mampu menjaga nama baik kami yang mendampingi mereka dari mulai belajar Bahasa jepang dalam program KBBJ/ Kelas Belajar Bahasa Jepang. Sampai mendampingi adik adik ini masuk ke balai pelatihan lanjutan dan akhirnya dapat lulus hingga memperoleh kontrak masing-masing dari otoritas Jepang yang kami upayakan terbaik untuk adik adik hari ini yang akan berangkat, dengan standar gaji yang dapat mereka terima bersih kisaran 11-12 juta belum termasuk lembur, apalagi kalau yen naik, biasanya mereka terima lebih dari 22 juta itu belum di pakai untuk biaya hidup disana. Syukur Syukur yen naik terus.”ungkapnya Nauli.

Ungkapan terimakasih pula untuk para pendukung yang telah mensupport PT. Danayasa Atma Dipa salah satunya adalah Ganjarist Jakarta Utara yang tetap bertahan dan satu pesertaanya berhasil mendapatkan kontrak atas nama Assegaf Al Haekal (akrap disapa haekal),imbuh Nauli. Dan semua yang mendukung para orang tua masing masing adik adik yang akan berangkat hari ini. Semoga Tuhan memberikan keamanan, Kesehatan dan kelancaran serta keberkahan perjuangna adik adik disana sampai selesai. Aamin.”(Ilham).

 

 

 

 

 

Editor : Rosikhi

RELATED POSTS
FOLLOW US