Musim Hujan Tiba, Jalan KM 64 Desa Talang Muandau Rawan Longsor dan Nyaris Terputus

Posted by : Admin November 30, 2023

Talang Muandau Sinarberita.id Salah satu warga Desa Tasik Serai Timur, Junaedi (40) menjelaskan penyebab longsornya titik jalan itu akibat curah hujan yang sangat tinggi mengakibatkan terkikis nya tanah menjadi lonsor dengan kedalam kurang lebih tiga meter, salah satunya di wilayah Kecamatan Talang Muandau Kabupaten Bengkalis Provinsi Riau, berdampak terhadap jalan di desa Tasik Serai Timur Km 64 dan Tiang Listrik yang berdiri dilokasi turut longsor dikuwatirkan tumbang, diharap kan pemerintah setempat secepat nya agar memperbaiki jalan tersebut,”  tutur Juanedi (40) warga Desa Tasik Serai Timur dalam keterangannya kepada wartawan sinarberita.id pada Jum’at 1/12/2023

Dari pantauan sinarberita.id saat di TKP tampak terlihat beberapa para warga yang melintas sangat berhati – hati penuh dengan kewaspadaan disaat melewati jalan titik longsor tersebut, Dikarenakan jalan ini merupakan Akses para warga masyarakat desa Talang Muandau sehari – hari dan Akses Kawasan Perusahaan PT Arara Abadi bergerak di bidang Hutan Tanaman Industri(HTI) 

Menurut Gea (38 ) warga desa Tasik Tebing Serai, Jalan ini adalah Akses utama bagi Masyarakat Desa yang ada di Kecamatan Talang Muandau khususnya bagi anak sekolah yang melintas lalu lalang setiap harinya termasuk digunakan untuk mobil truk bermuatan kelapa sawit.” Tuturnya

Jalan ini bisa menimbulkan rawan kecelakaan dikarenakan dilokasi longsor tersebut tikungan tajam dan menurun apa lagi saat malam hari jalan ini sangat gelap.” Tegas Gea

Oleh kerena itu pihak perusahaan PT Arara Abadi Distrik Duri dua Sebanga diminta segera untuk menuju langsung kelokasi longsor tersebut sebelum menimbulkan rasa kecemasan para warga pengguna jalan tersebut akibat terganggu dengan adanya kejadian longsor tersebut,” Imbuhnya

Tentunya pihak PT Arara Abadi Distrik Duri dua turut perduli untuk memperbaiki dikarenakan jalanan ini Akses menuju PT. Arara Abadi termasuk para perusahaan kelapa sawit yang aktif melewati jalan tersebut akbibat beban kendaraan yang cukup berat mengakibatkan jalan tersebut mudah amblas dan longsor di saat musim hujan ( RS/MM )

RELATED POSTS
FOLLOW US