Kapolda Babel Hadiri Hari Agraria

Posted by : Admin September 26, 2023

Babel Sinarberita.id Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Drs. Yan Sultra S.H menghadiri kegiatan Upacara peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang ( Hantaru ) Nasional tahun 2023 di lapangan Upacara Kantor wilayah Badan Pertanahan Nasional ( BPN ) Bangka Belitung ( Babel ) pada Senin 25 September 2023

Upacara peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang ( Hanaru ) Nasional tahun 2023 ini bertindak selaku Inspektur Upacara Kakanwil BPN Babel, I Made Daging. A.Ptnh. M.H turut di hadiri para Forkopimda Babel peringatan Hantaru 2023 kali ini mengusung tema Kinerja dan Kolaborasi Untuk Indonesia Maju yang diperingati setiap tanggal 24 September yang sekaligus merupakan hari lahir Undang – undang Pokok Agraria yang ke 63

Dalam sambutan Menteri Agraria dan Tata Ruang Badan Pertanahan Nasional ( ATR/BPN ) yang dibacakan Kakanwil BPN Babel mengatakan Kementerian ATR/BPN telah berhasil mendaftarkan sebanyak 107,1 juta bidang tanah dari target 126 juta bidang tanah diharapkan pada tahun 2025 seluruh bidang tanah di Indonesia sudah terdapat” Ungkap I Made Dagin,

Lebih lanjut ia mengatakan kementerian juga mendorong pendaftaran Tanah yang diperuntukan bagi masyarakat hukum adat yang ditempuh melalui skema pendaftaran tanah secara komunal seperti yang di terapkan di Provinsi Sumatera Barat dan Provinsi Papua selain itu Kementerian ATR/BPN juga mendorong pendaftaran tanah terhadap tanah wakaf dan rumah ibadah seperti Gereja, Pura, Masjid, dan lainnya yang dilakukan tanpa terkecuali sehingga umat – umat beragama dapat beribadah dengan tenang,

” Saya mengingatkan kembali bahwa kita perlu mempersiapkan kualitas sumber daya manusia yang memiliki kompetensi Intelektual Profesional serta memiliki karakter yang baik sekolah Pertanahan Nasional diharapkan mencetak sumber daya manusia yang unggul khususnya untuk melanjutkan pengabdian di bidang Pertanahan dan Tata Ruang ” Ujar I Made, ( Red.)

RELATED POSTS
FOLLOW US